Friday 27 November 2009

Electric Wizard/Reverend Bizarre Split Die-Hard Vinyl Edition


Saya tidak bisa komentar apa-apa selain Tooopppp, ketika menjumpai rilisan dari band doom garis depan ini. Sebuah split album dari Electric Wizard - band asal inggris yang dibaptis langsung oleh Black Sabbath dan Cathedral - dengan Reverend Bizarre - band tradisional klasik doom asal Swedia. Album ini menandai rilisan Electric Wizard ke-lima setelah sebelumnya merilis 4 album yang klasik dan dicari para kolektor sampai kemana pun.
Split album ini di rilis dalam 2 format, standard dan Die-Hard. Die-Hard edition menampilkan cover album tanpa sensor dilengkapi poster berukuran A2 dengan vinyl berwarna merah. Jangan pernah bertanya harganya, karena semua rilisan Electric Wizard bisa mencapai 170an dollar. Saya beruntung mendapatkan album "S/T" seharga 40dollar di Ebay beberapa waktu lalu. Karena terakhir di cek, harganya sudah melampaui 80dollar an.

No comments:

Post a Comment